Selasa, 08 April 2014

Menggunakan Rule dengan Formula pada Conditional Formatting


Pada artikel sebelumnya, ditunjukkan bagaimana memberi pewarnaan dengan conditional formatting. Spektrum warna pada artikel tersebut ditentukan oleh Excel berdasarkan perbandingan otomatis. Rule ini tentunya tidak cocok untuk banyak kondisi.

Melalui artikel ini, penulis akan menunjukkan contoh bagaimana membuat dan mengelola rule yang banyak digunakan, yaitu menggunakan formula untuk mewarnai cell kita. Untuk contoh kasusnya adalah membandingkan antara nilai aktual penjualan dibandingkan dengan target yang ingin dicapai.

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Download file contoh sales_vs_target.xlsx dari link http://goo.gl/tjs7B2.
  2. Jalankan aplikasi Microsoft Excel 2010, buka file yang telah di-download tersebut.
  3. Pada Sheet 1 terdapat data dengan tampilan sebagai berikut.



    Data tersebut adalah data penjualan dari tiga kategori produk (Buah, Makanan & Minuman, Sayur-Sayuran) selama dua semester. Sementara itu terdapat juga target penjualan untuk tiap semester.
  4. Dari data tersebut, kita akan memberi dua warna, yaitu hijau dan merah pada kolom penjualan dari kedua semester. Hijau apabila target tercapai, tetapi merah apabila target tidak tercapai.
  5. Dengan mouse dan tombol CTRL, pilih dua range yang B3:B5 serta D3:D5 seperti tampak pada gambar berikut.

  6. Pada ribbon tab Home, klik Conditional Formatting | Manage Rules.

  7. Pada dialog Conditional Formatting Rules Manager, klik tombol New.

  8. Pada dialog New Formatting Rule dan pada daftar Select a Rule Type, pilih Use a formula to determine which cells to format.

  9. Pada bagian Edit the Rule Description | Format values where this formula is true: ketik manual formula berikut:

    B3>=C3

  10. Setelah itu klik tombol Format. Pada dialog Format Cells yang muncul, klik tab Fill. Pilih warna hijau untuk Background Color. Klik tombol OK.

  11. Dialog New Forma Rule sekarang akan terlihat seperti gambar berikut.

  12. Klik tombol OK untuk menutup dialog.
  13. Sekarang terdapat tambahan satu rule pada Conditional Formatting Rules Manager. Namun, perhatikan pada rule tersebut apakah yang terisi sesuai dengan yang kita isikan sebelumnya, yaitu B3 >= C3. Pada kasus penulis, rule tidak terisi seperti itu (terlihat pada gambar berikut).

  14. Untuk memperbaiki ini, klik tombol Edit Rule dan isikan kembali formula =B3 >= C3 dan klik tombol OK. Kali ini rulenya telah benar.

  15. Ulangi langkah 7 s/d 14 untuk rule berikut dengan format warna merah.

    =B3 < C3

    Hasil akhir tambahan rule tersebut akan tampak sebagai berikut.

  16. Klik tombol Apply, cell-cell yang kita pilih pada langkah no. 5 akan di-format sesuai kondisi rule-rule yang kita masukkan.

  17. Selesai.

Pewarnaan dengan Conditional Formatting pada Excel 2010


Seperti namanya, conditional formatting adalah satu fitur pada Excel 2007 ke atas yang digunakan untuk melakukan format pada range dari cell berdasarkan kondisi tertentu, sebagai contoh:
  • Mewarnai cell dengan hijau, kuning dan merah berdasarkan nilai tertentu.
  • Memberikan intensitas spektrum warna sesuai dengan rentang nilai.
Melalui artikel ini, mari kita coba fitur ini dengan contoh pewarnaan sederhana sebagai berikut:
  1. Download file contoh summary_penjualan.xlsx dari link http://goo.gl/awgyIB.
  2. Jalankan aplikasi Microsoft Excel 2010, buka file yang telah di-download tersebut.
  3. Pada Sheet 1 terdapat data dengan tampilan sebagai berikut. Klik pada gambar untuk memperbesar tampilannya.



    Contoh data ini menunjukkan penjualan dari buah-buahan, makanan dan sayur-sayuran dari bulan ke bulan.
  4. Kita akan coba melihat perbandingan penjualan dari seluruh bulan dan dari seluruh kategori. Pilih range B3:M5.

  5. Pada ribbon tab Home, klik Conditional Formatting pada group Styles.

  6. Lanjutkan dengan mengarahkan pilihan ke Color Scales | Red - Yellow - Green Color Scale

  7. Hasilnya akan terlihat pada gambar berikut, dimana nilai penjualan sangat jelas terbagi berdasarkan nilai penjualannya. Buah-buahan selalu menempati nilai tertinggi (merah), diikuti Sayur-sayuran (kuning) dan terakhir Makanan dan Minuman (hijau).

  8. Dari hasil pewarnaan tersebut, untuk dilakukan analisa terasa kurang "menggigit". Cobalah ulangi langkah pewarnaan di atas tapi pemilihan range hanya untuk tiap baris kategor, yaitu berturut range B3:M3, B4:M4 dan B5:M5.

    Jika semua berjalan lancar, maka hasilnya akan terlihat seperti tampilan berikut.



    Terlihat penjualan yang mendominasi ada pada bulan 10, dimana semua warna hampir mendekati merah.
  9. Selain warna, sebenarnya conditional formatting ini juga bisa menggunakan indikator lain seperti panjang bar berwarna dengan Data Bars dan gambar menggunakan Icon Sets.

    Cobalah blok bari Grand Total, yaitu range B6:M6. Kemudian dari menu Conditional Formatting |  Icon Sets, dan pilih 3 Signs.

  10. Sebagian hasilnya akan terlihat seperti pada gambar berikut. Perhatikan gambar bulat hijau menandakan penjualan terbaik, yaitu di bulan 3, 7, 8 dan 10.

  11. Sekarang hilangkan format warna yang telah kita buat dengan cara mengklik menu Conditional Formatting | Clear Rules, dan pilih Clear Rules from Entire Sheet.
  12. Selesai.
Demikian artikel pewarnaan sederhana dengan conditional formatting ini penulis buat, pada artikel lainnya akan ditunjukkan bagaimana menggunakan berbagai rule untuk melakukan formatting yang lebih terarah. Semoga bermanfaat.

Senin, 31 Maret 2014

Galeri Power View dengan Data Penduduk Indonesia Versi Wikipedia

Power View adalah fasilitas eksplorasi dan visualisasi data baru yang terdapat pada Excel versi 2013 dan produk Microsoft lainnya yaitu MS Sharepoint.

Pada kesempatan kali ini, penulis coba melakukan visualisasi Power View data penduduk Indonesia dari Wikipedia, dan hasilnya sangat impresif!

Mau buktinya? Silahkan dilihat gambar-gambar screenshot hasil dari Power View berikut!
Chart Power View dan Map Indonesia
Power View dengan detil Peta Propinsi - Lokasi Kota
Filter interaktif untuk kota-kota di propinsi Jawa Timur. 
Tampilan Penuh Excel 2013 dengan Power View
Informasi jumlah penduduk propinsi ketika di-klik kota terkait di peta
Tertarik mengikuti pelatihan yang terkait dengan Power View dan Microsoft BI? Silahkan hubungi kami melalui email di info@belajarexcel.info. Terima kasih.

Minggu, 30 Maret 2014

Cara Mengaktifkan PowerPivot dan Power View pada Excel 2013

PowerPivot adalah add-in pada Excel yang dapat digunakan untuk menangani data dari berbagai sumber dan melakukan berbagai analisa yang sangat mutakhir. Pada versi Excel 2013, PowerPivot hanya tersedia untuk edisi Professional Plus.

Sedangkan Power View adalah fasilitas eksplorasi dan presentasi data yang sangat interaktif dan kaya akan berbagai visualisasi.  Power View adalah fasilitas baru yang terdapat pada Excel 2013.


Berikut adalah langkah-langkah untuk mengaktifkan Power Pivot pada Excel 2013 Professional Plus:
  1. Jalankan aplikasi Microsoft Excel 2013 dan buatlah file worksheet baru.
  2. Klik menu File | Options.
  3. Pada dialog Excel Options, pilih menu Add-Ins.
  4. Pada kotak Manage, pilih COM Add-Ins dan klik tombol Go.

  5. Pada dialog COM Add-Ins, centang kotak pilihan untuk Microsoft Office PowerPoint for Excel 2013 dan Power View, dan klik tombol OK.

  6. Kembali ke worksheet kita, pada menu Ribbon sudah terdapat tab PowerPivot.

  7. Klik menu tab Insert, dan kemudian klik menu Power View.

  8. Tunggu beberapa saat untuk proses inisialisasi Power View.

  9. Akan muncul sheet baru Power View1 untuk melakukan eksplorasi data dan juga tab menu Power View.

  10. Selesai.

Sabtu, 29 Maret 2014

Cara Mengaktifkan Analysis Toolpak pada Excel 2010

Analysis Toolpak adalah add-in pada Microsoft Excel yang berisi berbagai modul analisa data. Tiap modul dapat digunakan langsung dari cell-cell pada worksheet Excel sebagai input parameter maupun data itu sendiri.


Untuk mengaktifkan Analysis Toolpak pada Excel 2010 lakukan langkah-langkah berikut:
  1. Klik tab File.

  2. Klik menu Options.

  3. Pada dialog Excel Options, klik menu Add-Ins.
  4. Pada bagian kotak pilihan Manage, pilih Excel Add-ins dan klik tombol Go.

  5. Pada dialog Add-Ins available, aktifkan pilihan Analysis ToolPak dan klik tombol OK.

  6. Pada tab Data di menu ribbon akan terlihat menu baru yaitu Data Analysis.

  7. Selesai.

Sabtu, 22 Maret 2014

Daftar Buku Sekolah Elektronik

Berikut adalah beberapa halaman blog kami yang mengumpulkan daftar buku sekolah elektronik. Usaha ini kami lakukan sebagai alternatif agar Anda lebih mudah mendapatkan buku yang diperlukan. Semoga bermanfaat.

Selain itu Anda dapat melihat juga daftar lengkap download dengan mengklik halaman berikut.


Jumat, 21 Maret 2014

Buku Sekolah Elektronik SMK

Berikut adalah daftar Buku Sekolah Elektronik SMA yang telah berhasil dikumpulkan oleh tim BelajarExcel.info sehingga lebih mudah Anda cari dengan menggunakan fasilitas find pada web browser Anda.

Versi lengkap lainnya dapat Anda lihat di halaman download kami.

Kelas
Judul
Pengarang
SMK Kelas 0Bahasa dan sastra IndonesiaMaemunah T.W, Anastasia R. Khayati,Silvester Manti
SMK Kelas 0Bahasa IndonesiaMokhamad Irman, Tri Wahyu Prastowo dan Nurdin
SMK Kelas 0Bahasa IndonesiaMokhamad Irman, Tri Wahyu Prastowo dan Nurdin
SMK Kelas 0Bangga Berbahasa IndonesiaB. Hendrian, Rosita
SMK Kelas 0Kimia AnalitikIr.Adam Wiryawan
SMK Kelas 0Matematika AkutansiTo'ali
SMK Kelas 10Agribisnis Ternak Ruminansia Jilid 1Ir. Caturto Priyo Nugroho,MM
SMK Kelas 10Akomodasi Perhotelan Jilid 1Ni Wayan Suwithi,dkk
SMK Kelas 10Aku Mampu Berbahasa Indonesia 1Kastam Syamsi dan Anwar Efendi
SMK Kelas 10Akuntansi Industri Jilid 1Ali Irfan
SMK Kelas 10Alat Ukur dan Teknik Pengukuran Jilid 1Sri Waluyanti
SMK Kelas 10Bahasa Indonesia Tingkat SemenjanaBudi Waluyo dan Rudi Adi Nugroho
SMK Kelas 10Biologi PertanianAmelia Z. Siregar, Utut W. Suharsono, Hilda A. Had
SMK Kelas 10Biologi Pertanian Jilid 1Amelia Zulyanti Siregar,S.Si,M.Pd,dkk
SMK Kelas 10Budidaya Ikan Jilid 1Gusrina
SMK Kelas 10Fisika Non Teknologi Jilid 1Mashuri,dkk.
SMK Kelas 10Fisika Teknologi Jilid 1Endarto,dkk.
SMK Kelas 10Ilmu Kesehatan Jilid 1Heru Nurcahyo
SMK Kelas 10Ilmu Pengetahuan Sosial Jilid 1Nur Wahyu Rochmadi
SMK Kelas 10KesekretarisanSheddy N. Tjandra, May Yulianingsih, Dear Liana
SMK Kelas 10Kesekretarisan Jilid 1Sheddy Nagara Tjandra, dkk.
SMK Kelas 10Kimia Industri Jilid 1Suparni Setyowati Rahayu,dkk.
SMK Kelas 10Kimia Jilid 1Ratna Ediati
SMK Kelas 10Kimia Kesehatan Jilid 1Zulfikar
SMK Kelas 10Konsep Dasar Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Jilid 1Umi Muawanah,dkk.
SMK Kelas 10Kriya Kayu Jilid 1Enget
SMK Kelas 10Kriya KeramikWahyu Gatot Budiyanto, Sugihartono, Rohmat Sulisty
SMK Kelas 10Kriya KeramikWahyu Gatot Budiyanto, Sugihartono, Rohmat Sulisty
SMK Kelas 10Kriya Kulit Jilid 1I Wayan Suardana
SMK Kelas 10Kriya Tekstil Jilid 1Budiyono,dkk.
SMK Kelas 10Marketing Jilid 1Ngadiman,dkk.
SMK Kelas 10Matematika Kelompok Seni, Pariwisata, dan Teknologi KerumahtagaanHendi Senja Gumilar
SMK Kelas 10Matematika SMK Bisnis dan Manajemen Jilid1Drs. Bandung Ary S.M.Kom, dkk
SMK Kelas 10Nautika Kapal Penangkap Ikan Jilid 1D. Bambang Setiono Adi,dkk.
SMK Kelas 10Patiseri Jilid 1Anni Faridah,dkk.
SMK Kelas 10Pedalangan Jilid 1Supriyono,dkk.
SMK Kelas 10Pekerjaan Sosial Jilid 1Juda Damanik
SMK Kelas 10Pengawasan Mutu Bahan / Produk Pangan Jilid 1Eddy afrianto
SMK Kelas 10Penjualan Jilid 1Devi Puspitasari
SMK Kelas 10Perancangan Sistem Kerja dan Ergonomi Industri Jilid 1Bambang Suhadri
SMK Kelas 10Rekayasa Perangkat Lunak Jilid 1Aunur Rofiq Mulyanto,dkk.
SMK Kelas 10Restoran Jilid 1Prihastuti Ekawatiningsih,dkk.
SMK Kelas 10Seni Budaya Jilid 1Sri Hermawati Dwi arini, dkk.
SMK Kelas 10Seni Musik Klasik Jilid 1Moh. Muttaqin,dkk.
SMK Kelas 10Seni Musik Non Klasik Jilid 1I Budi Linggono
SMK Kelas 10Seni Tari Jilid 1Rahmida Setiawati
SMK Kelas 10Seni Teater Jilid 1Eko Santosa
SMK Kelas 10Sistem Refrigrasi dan Tata Udara Jilid 1Drs. Syamsuri Hasan
SMK Kelas 10Tata Busana Jilid 1Ernawati,dkk.
SMK Kelas 10Tata Kecantikan Kulit Jilid 1Herni Kusantati
SMK Kelas 10Tata Kecantikan Rambut Jilid 1Rostamailis,dkk.
SMK Kelas 10Teknik Alat Berat Jilid 1Budi Tri Siswanto
SMK Kelas 10Teknik Bodi Otomotif Jilid 1Gunadi
SMK Kelas 10Teknik Budidaya Tanaman Jilid 1Chairani Hanum
SMK Kelas 10Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 1Suhadi,dkk.
SMK Kelas 10Teknik Gambar Bangunan Jilid 1Drs. Suparno
SMK Kelas 10Teknik Grafika dan Industri Grafika Jilid 1Antonius Bowo Wasono
SMK Kelas 10Teknik Grafis Komunikasi Jilid 1Drs. Pujianto
SMK Kelas 10Teknik Konstruksi Bangunan Gedung Jilid 1A. G. Tamrin, M.Pd., MSi
SMK Kelas 10Teknik Konstruksi Kapal Baja Jilid 1Indra Kusna Djaya
SMK Kelas 10Teknik Listrik Indus- Jilid 1Siswoyo
SMK Kelas 10Teknik Mesin Industri Jilid 1Drs. Sunyoto
SMK Kelas 10Teknik otomasi Industri Jilid 1Agus Putranto, dkk.
SMK Kelas 10Teknik Pemanfaatan Tenaga Listrik Jilid 1Prih Sumardjati,dkk.
SMK Kelas 10Teknik Pembangkit Tenaga Listrik Jilid 1H. Supari Muslim
SMK Kelas 10Teknik Pembentukan Pelat Jilid 1Ambiyar
SMK Kelas 10Teknik Pembibitan Tanaman dan Produksi Benih Jilid 1Dr.Ir. Paristianti Nurwardani,MP.
SMK Kelas 10Teknik Pemeliharaan dan Perbaikan Sistem Elektronika Jilid 1Widarto,dkk.
SMK Kelas 10Teknik Pemesinan Jilid 1Widarto
SMK Kelas 10Teknik Pencelupan dan Pencapan Jilid 1Sunartol, SPd.
SMK Kelas 10Teknik Pengecoran Jilid 1Hardi Sudjana,SPd.
SMK Kelas 10Teknik Penyiaran dan Produksi Program Radio, Televisi, dan Film Jilid 1Sri Sartono
SMK Kelas 10Teknik Perencanaan Gizi Makanan Jilid 1Liswarti Yusuf,dkk.
SMK Kelas 10Teknik Perkayuan Jilid 1Budi Martono,dkk.
SMK Kelas 10Teknik Produksi Mesin Industri Jilid 1Wirawan Sumbodo
SMK Kelas 10Teknik Struktur Bangunan Jilid 1Ir. Dian Ariestadi, MT.
SMK Kelas 10Teknik Survei dan Pemetaan Jilid 1Iskandar Muda Purwaamijaya
SMK Kelas 10Teknik Telekomunikasi Jilid 1Pramudi Utomo
SMK Kelas 10Teknik Transmisi Tenaga Listrik Jilid 1Aslimeri,dkk.
SMK Kelas 10Teknologi Pangan Jilid 1Sri Rini Dwiari
SMK Kelas 10Teknologi Pembuatan Benang dan Pembuatan Kain Jilid 1Abdul Latief Sulam
SMK Kelas 10Tingkat semenjana bahasa indonesiaChatarina Widowati, dan Akhmad Zamroni
SMK Kelas 10Usaha Jasa Pariwisata Jilid 1U.E. Wardhani,dkk.
SMK Kelas 11Agribisnis Ternak Ruminansia Jilid 2Ir. Caturto Priyo Nugroho,MM
SMK Kelas 11Akomodasi Perhotelan Jilid 2Ni Wayan Suwithi,dkk
SMK Kelas 11Aktif Menggunakan MatematikaKana Hidayati, Sari Dewi, dan Adityo Suksmono
SMK Kelas 11Aktif Menggunakan MatematikaKana Hidayati, Sari Dewi, dan Adityo Suksmono
SMK Kelas 11Akuntansi Industri Jilid 2Ali Irfan
SMK Kelas 11Alat Ukur dan Teknik Pengukuran Jilid 2Sri Waluyanti
SMK Kelas 11Bahasa dan Sastra Indonesia 2Marthasari, Kristari Yuningsih, dan F. X. Sumarjo
SMK Kelas 11Biologi Pertanian Jilid 2Amelia Zulyanti Siregar,S.Si,M.Pd,dkk
SMK Kelas 11Budidaya Ikan Jilid 2Gusrina
SMK Kelas 11Fisika Non Teknologi Jilid 2Mashuri,dkk.
SMK Kelas 11Fisika Teknologi Jilid 2Endarto,dkk.
SMK Kelas 11Ilmu Kesehatan Jilid 2Heru Nurcahyo
SMK Kelas 11Ilmu Pengetahuan AlamSuparwoto
SMK Kelas 11Ilmu Pengetahuan Sosial Jilid 2Nur Wahyu Rochmadi
SMK Kelas 11Kesekretarisan Jilid 2Sheddy Nagara Tjandra, dkk.
SMK Kelas 11Kimia Jilid 2Ratna Ediati
SMK Kelas 11Kimia Kesehatan Jilid 2Zulfikar
SMK Kelas 11Konsep Dasar Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Jilid 2Umi Muawanah,dkk.
SMK Kelas 11Kreatif Menggunakan MatematikaHeri Retnawati dan Harnaeti
SMK Kelas 11Kriya Kayu Jilid 2Enget
SMK Kelas 11Kriya Keramik Jilid 2Wahyu Gatot Budiyanto,dkk
SMK Kelas 11Kriya Kulit Jilid 2I Wayan Suardana
SMK Kelas 11Kriya Tekstil Jilid 2Budiyono,dkk.
SMK Kelas 11Mahir MatematikaAgus Irawati, Erens Sarindat, Pratikno, Bayan Arda
SMK Kelas 11Marketing Jilid 2Ngadiman,dkk.
SMK Kelas 11Matematika SMK Bisnis dan Manajemen Jilid2Bandung Ary
SMK Kelas 11Nautika Kapal Penangkap Ikan Jilid 2D. Bambang Setiono Adi,dkk.
SMK Kelas 11Patiseri Jilid 2Anni Faridah,dkk.
SMK Kelas 11Pedalangan Jilid 2Supriyono,dkk.
SMK Kelas 11Pekerjaan Sosial Jilid 2Juda Damanik
SMK Kelas 11Pengawasan Mutu Bahan / Produk Pangan Jilid 2Eddy afrianto
SMK Kelas 11Penjualan Jilid 2Devi Puspitasari
SMK Kelas 11Perancangan Sistem Kerja dan Ergonomi Industri Jilid 2Bambang Suhadri
SMK Kelas 11Rekayasa Perangkat Lunak Jilid 2Aunur Rofiq Mulyanto,dkk.
SMK Kelas 11RestoranPrihastuti Ekawatiningsih, Kokom Komariah, dan Sut
SMK Kelas 11Seni Budaya Jilid 2Sri Hermawati Dwi arini, dkk.
SMK Kelas 11Seni Musik Klasik Jilid 2Moh. Muttaqin,dkk.
SMK Kelas 11Seni Musik Non Klasik Jilid 2I Budi Linggono
SMK Kelas 11Seni Rupa Jilid 2Dr.A,Agung Suryahadi
SMK Kelas 11Seni Tari Jilid 2Rahmida Setiawati
SMK Kelas 11Sistem Refrigrasi dan Tata Udara Jilid 2Drs. Syamsuri Hasan MPd, dkk
SMK Kelas 11Tata Busana Jilid 2Ernawati,dkk.
SMK Kelas 11Tata Kecantikan Kulit Jilid 2Herni Kusantati
SMK Kelas 11Tata Kecantikan Rambut Jilid 2Rostamailis,dkk.
SMK Kelas 11Teknik Alat Berat Jilid 2Budi Tri Siswanto
SMK Kelas 11Teknik Bodi Otomotif Jilid 2Gunadi
SMK Kelas 11Teknik Budidaya Tanaman Jilid 2Chairani Hanum
SMK Kelas 11Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2Suhadi,dkk.
SMK Kelas 11Teknik Gambar Bangunan Jilid 2Drs. Suparno
SMK Kelas 11Teknik Grafika dan Industri Grafika Jilid 2Antonius Bowo Wasono
SMK Kelas 11Teknik Grafis Komunikasi Jilid 2Drs. Pujianto
SMK Kelas 11Teknik Konstruksi Bangunan Gedung Jilid 2A.G. Tamrin
SMK Kelas 11Teknik Konstruksi Kapal Baja Jilid 2Indra Kusna Djaya
SMK Kelas 11Teknik Listrik Indus- Jilid 2Siswoyo
SMK Kelas 11Teknik otomasi Industri Jilid 2Agus Putranto, dkk.
SMK Kelas 11Teknik Pemanfaatan Tenaga Listrik Jilid 2Prih Sumardjati,dkk.
SMK Kelas 11Teknik Pembangkit Tenaga Listrik Jilid 2H. Supari Muslim
SMK Kelas 11Teknik Pembentukan Pelat Jilid 2Ambiyar
SMK Kelas 11Teknik Pembibitan Tanaman dan Produksi Benih Jilid 2Dr.Ir. Paristianti Nurwardani,MP.
SMK Kelas 11Teknik Pemeliharaan dan Perbaikan Sistem Elektronika Jilid 2Widarto,dkk.
SMK Kelas 11Teknik Pemesinan Jilid 2Widarto
SMK Kelas 11Teknik Pengecoran Jilid 2Hardi Sudjana,SPd.
SMK Kelas 11Teknik Penyiaran dan Produksi Program Radio, Televisi, dan Film Jilid 2Sri Sartono
SMK Kelas 11Teknik Perencanaan Gizi Makanan Jilid 2Liswarti Yusuf,dkk.
SMK Kelas 11Teknik Perkayuan Jilid 2Drs.Budi Martono
SMK Kelas 11Teknik Produksi Mesin Industri Jilid 2Wirawan Sumbodo
SMK Kelas 11Teknik Sepeda Motor Jilid 2Prof.Dr.Jalius Jama, M.Ed,dkk
SMK Kelas 11Teknik Struktur Bangunan Jilid 2Dian ariestadi
SMK Kelas 11Teknik Telekomunikasi Jilid 2Pramudi Utomo
SMK Kelas 11Teknik Transmisi Tenaga Listrik Jilid 2Aslimeri,dkk.
SMK Kelas 11Teknologi Pangan Jilid 2Sri Rini Dwiari
SMK Kelas 11Teknologi Pembuatan Benang dan Pembuatan Kain Jilid 2Abdul Latief Sulam
SMK Kelas 11Usaha Jasa Pariwisata Jilid 2U.E. Wardhani,dkk.
SMK Kelas 12Akomodasi Perhotelan Jilid 3Ni Wayan Suwithi,dkk
SMK Kelas 12Alat Ukur dan Teknik Pengukuran Jilid 3Sri Waluyanti
SMK Kelas 12Bahasa IndonesiaMokhamad Irman, Tri Wahyu Prastowo dan Nurdin
SMK Kelas 12Biologi Pertanian Jilid 3Amelia Zulyanti Siregar,S.Si,M.Pd,dkk
SMK Kelas 12Budidaya Ikan Jilid 3Gusrina
SMK Kelas 12Kimia Industri Jilid 3Suparni Setyowati Rahayu,dkk.
SMK Kelas 12Kimia KesehatanZulfikar
SMK Kelas 12Kimia Kesehatan Jilid 3Zulfikar
SMK Kelas 12Komunikatif Dalam Berbahasa IndonesiaNani Darmayanti
SMK Kelas 12Konsep Dasar Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Jilid 3Umi Muawanah,dkk.
SMK Kelas 12Kriya Keramik Jilid 3Wahyu Gatot Budiyanto,dkk
SMK Kelas 12Kriya Kulit Jilid 3I Wayan Suardana
SMK Kelas 12Kriya Tekstil Jilid 3Budiyono,dkk.
SMK Kelas 12MatematikaSumadi, Darno, Agus Suharjana
SMK Kelas 12MatematikaPratikno, Bayan Ardana W, Erens Sarindat, Agus Ira
SMK Kelas 12MatematikaPratikno, Bayan Ardana W, Erens Sarindat, Agus Ira
SMK Kelas 12Matematika SMK Bisnis dan Manajemen Jilid3Drs. Bandung Ary S.M.Kom, dkk
SMK Kelas 12Nautika Kapal Penangkap Ikan Jilid 3D. Bambang Setiono Adi,dkk.
SMK Kelas 12Patiseri Jilid 3Anni Faridah,dkk.
SMK Kelas 12Pekerjaan Sosial Jilid 3Juda Damanik
SMK Kelas 12Penjualan Jilid 3Devi Puspitasari
SMK Kelas 12Rekayasa Perangkat Lunak Jilid 3Aunur Rofiq Mulyanto,dkk.
SMK Kelas 12Restoran Jilid 3Prihastuti Ekawatiningsih,dkk.
SMK Kelas 12Seni Musik Non Klasik Jilid 3I Budi Linggono
SMK Kelas 12Seni Tari Jilid 3Rahmida Setiawati
SMK Kelas 12Tata Busana Jilid 3Ernawati,dkk.
SMK Kelas 12Tata Kecantikan Kulit Jilid 3Herni Kusantati
SMK Kelas 12Tata Kecantikan Rambut Jilid 3Rostamailis,dkk.
SMK Kelas 12Teknik Alat Berat Jilid 3Budi Tri Siswanto
SMK Kelas 12Teknik Bodi Otomotif Jilid 3Gunadi
SMK Kelas 12Teknik Budidaya Tanaman Jilid 3Chairani Hanum
SMK Kelas 12Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 3Suhadi,dkk.
SMK Kelas 12Teknik Gambar Bangunan Jilid 3Drs. Suparno
SMK Kelas 12Teknik Grafika dan Industri Grafika Jilid 3Antonius Bowo Wasono
SMK Kelas 12Teknik Grafis Komunikasi Jilid 3Drs. Pujianto
SMK Kelas 12Teknik Listrik Indus- Jilid 3Siswoyo
SMK Kelas 12Teknik Mesin Industri Jilid 3Drs. Sunyoto
SMK Kelas 12Teknik otomasi Industri Jilid 3Agus Putranto, dkk.
SMK Kelas 12Teknik Pemanfaatan Tenaga Listrik Jilid 3Prih Sumardjati,dkk.
SMK Kelas 12Teknik Pembangkit Tenaga Listrik Jilid 3H. Supari Muslim
SMK Kelas 12Teknik Pembentukan Pelat Jilid 3Ambiyar
SMK Kelas 12Teknik Pemeliharaan dan Perbaikan Sistem Elektronika Jilid 3Widarto,dkk.
SMK Kelas 12Teknik Pencelupan dan Pencapan Jilid 3Sunarto
SMK Kelas 12Teknik Pengecoran Jilid 3Hardi Sudjana,SPd.
SMK Kelas 12Teknik Perencanaan Gizi Makanan Jilid 3Liswarti Yusuf,dkk.
SMK Kelas 12Teknik Produksi Mesin Industri Jilid 3Wirawan Sumbodo
SMK Kelas 12Teknik Sepeda Motor Jilid 3Prof.Dr.Jalius Jama, M.Ed,dkk
SMK Kelas 12Teknik Struktur Bangunan Jilid 3Dian ariestadi
SMK Kelas 12Teknik Survei dan Pemetaan Jilid 3Iskandar Muda Purwaamijaya
SMK Kelas 12Teknik Telekomunikasi Jilid 3Pramudi Utomo
SMK Kelas 12Teknik Transmisi Tenaga Listrik Jilid 3Aslimeri,dkk.